Posts

Showing posts from June, 2010

Hidup ini Nikmat

Image
Allahumma sholli 'ala sayyidina muhammad wa'alaa alii sayyidina muhammadin wa'alaa aliihi wa-asHabihi ajma'in. Segala puja dan puji hanya diberikan pada Allah SWT yang senantiasa menjaga dan melindungi hamba-hambaNya dari segala keburukan. Alhamdulillah, tanpa terasa hari semakin cepat berlalu dan kita masih dapat lagi bernafas dengan bebas, tiada bayaran. Alhamdulillah, kita masih lagi dapat bergerak, dapat lagi melihat, dan mendengar akan bukti-bukti adanya Sang Ilahi Yang Menguasai Seluruh Alam, Allah SWT ialah Sang Ilahi Yang Satu, laa ilaahaa illallahu. Dimulai dari tadi pagi semenjak mata terbuka, kemudian dapat bangkit, lantas berjalan. Alhamdulilahiilladzii ahyaanaa ba'da maa amatanaa wa ilaihiinnusur. Segala puji hanya bagi Allah SWT yang telah membangkitkan kita dari kematian, dan kepadaNya lah kami akan kembali. Terasa nyaman apabila kita mengingat-ingat akan pemberian Allah SWT yang mungkin selama ini tidak bisa terhitung banyak jumlahnya. Dari sini menu

Jangan Ikut Mereka!

Image
Allahumma shalli 'allaa sayyidina muhammadin wa'alaa aalii sayyidinaa wa maulanaa muhammad wa'alaa aaliihi wa-asHabihii ajma'in. Hadirin yang dirahmati oleh Allah SWT. Jika telah datang pada kita bukti yang nyata, yang menerangkan tentang besarnya kekuatan kaum musyrikin berbanding kaum muslimin. Maka janganlah berputus asa, dan jangan kita menjadi pengikut fahaman mereka. Tetapkan batasan-batasan yang sewajarnya dan jangan dilebihkan melebihi kadar yang sepatutnya. Bukankah demikian, tatkala dahulu Nabi Muhammad SAW yang sempat tinggal di Madinah selain bersama kaum muslimin beliau memiliki jiran-jiran nya yaitu kaum Yahudi? Sedemikian rupa keadaan berjiran ketika itu tidak menipiskan keyakinan kaum muslimin. Dan atas idzin Allah SWT, rahmat serta limpahan hidayahNya, maka ada beberapa golongan Yahudi yang menerima Islam dengan baik. Fikirkan tentang keadaan sekitar kita saat ini. Berbagaimacam kebudayaan barat telah dibawa melalui media yang tidak terbatas kehadiranny

Bacalah, Karna TuhanMu Yang Menciptakan

Image
Allahumma sholli 'alaa sayyidinaa muhammadin wa'alaa alii sayyidinaa muhammad, wa'ala alihii wa asHabihi ajma'in. Alhamdulillah, Allah SWT masih lagi memberikan kesempatan pada kita untuk dapat bermuhasabah, dan beramal di waktu pagi ini. Kenikmatan yang Allah SWT berikan pada kita, haruslah kita syukuri dengan sebaik-baiknya, yaitu dengan cara mempergunakan pemberian itu sebaik-baiknya dan sesuai dengan fungsi-nya. Sebarapa cantiknya keadaan alam, yang begitu megah dan luas terhampar di hadapan mata manusia? Sungguh, ada sesuatu Yang Maha Esa dibalik semua ini. Manusia, yakin akan ketidakmampuan-nya akan penciptaan alam ini. Dan alam ini tidak tercipta hanya begitu saja, kecuali atas Izin Allah SWT dengan Kesempurnaan IlmuNya. Untuk seluruh ciptaan yang ada di atas dunia ini yang setiap satu-nya ialah tercipta atas Kehendak Allah SWT dan atas Kesempurnaan Ilmu Allah SWT pula. Ialah menjadi kebiasaan manusia yang pada awalnya tidak mengetahui kemudian terbesit rasa kein

Lihat Shalat Kita

Image
Allahumma sholli 'alaa sayyidina muhammadin wa'alaa aalihi wa-asHaabihi ajma-'in. Rasulullah SAW telah diutus ke atas muka bumi dengan membawa wahyu dari Allah SWT melalui Jibril a.s. . Dan salah satunya ialah perintah untuk melaksanakan shalat bagi orang-orang yang beriman kepada Allah SWT dan hari akhir. Shalat diwajibkan kepada setiap insan yang berakal sehat, baligh, mengikut beberapa syarat-syarat lainnya. Shalat ialah suatu amalan yang menghubungkan seorang insan langsung kepada Ilahi, Sang Khalik Pencipta Seluruh Alam. Ada suatu keharusan bagi seorang yang ingin melaksanakan shalat, untuk menyucikan dirinya terlebih dahulu. Suci disini berarti bersih dari berbagai kotoran. Baik itu yang kandungannya berat ataupun ringan. Kita sering mengenalnya dengan istilah bersih dari najis besar dan najis kecil. Tersusun dengan elok. Ketika seorang itu dalam keadaan bersih, lalu ia diharuskan untuk membasuh beberapa bagian dari tubuhnya dengan air. Pembasuhan ini dinamakan wudhu.

Tidak Beriman Bersama Musuhku?

Image
Allahumma sholli 'alla sayyidina muhammadin wa'alla 'alliii sayyidinaa muhammadin wa 'aalihi wa asHaabihi ajma'iin. Manusia ialah insan yang akan binasa, disesuaikan dengan fitrahnya semenjak azali sesuai dengan kadar dan kodrat yang tertulis dalam kitab lauful mahfudz. Bukan sekedar tercatatnya mengenai rezeki dan jodoh saja, melainkan keadaan dari awal semenjak lahir hingga berakhirnya kehidupan seorang manusia tersebut telah tercakup dalam kitab lauful mahfudz. Mengingat akan keadaan manusia yang lemah, dan tidak berdaya, ada beberapa hal yang dapat diingat akan kekhususan bagi manusia. Tatkala ketika itu, telah diperintahkan oleh Allah SWT ketika Adam a.s. yang ditampakkan di hadapan para malaikat-malakaitNya. Seraya itu seluruh malaikat diperintahkan untuk memberikan rasa hormat dengan cara sujud, kecuali satu makhluk yaitu, iblis. Iblis beserta turunannya, syetan, dan golongan keji lainnya telah berikrar akan menyesatkan para manusia yang bernafas di atas duni